Pidie Jaya, SiberAceh.com – Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 2 Pidie Jaya kembali membuka pendaftaran bagi siswa baru untuk tahun ajaran 2025/2026. Sekolah yang berlokasi di Simpang Tiga Meureudu, Kecamatan Meureudu ini menyiapkan dua gelombang penerimaan siswa baru.
Kepala MTsN 2 Pidie Jaya, Erianti, menyampaikan kepada SiberAceh bahwa pendaftaran gelombang pertama dibuka mulai 17 hingga 26 Februari 2025. Sementara itu, gelombang kedua akan berlangsung dari 10 hingga 22 Maret 2025. Tes tulis, wawancara, serta tes baca Al-Qur'an dijadwalkan pada 24 Maret 2025, dengan hasil seleksi diumumkan sehari setelahnya, yakni 25 Maret 2025. Bagi calon siswa yang dinyatakan lulus, proses daftar ulang akan berlangsung dari 14 hingga 17 April 2025.
"Tahun ini kami membuka dua jalur penerimaan, yakni jalur prestasi yang bebas dari tes tulis dan jalur reguler," ujar Erianti.
Untuk diketahui, MTsN 2 Pidie Jaya yang dipimpin Erianti ini, merupakan Madrasah favorit di Kabupaten berjuluk Negeri Japakeh itu, pasalnya sekolah ini telah meraih berbagai prestasi akademik maupun non-akademik. Bahkan, beberapa kali siswa dari MTsN 2 Pidie Jaya berkesempatan untuk mengikuti program magang di Jepang.
Selain itu, sekolah ini juga menawarkan berbagai program unggulan untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan keterampilan siswa. Dengan rekam jejak prestasi yang membanggakan, MTsN 2 Pidie Jaya siap menjadi pilihan terbaik bagi para orang tua yang ingin memberikan pendidikan berkualitas bagi putra-putrinya. (Herry)