Pidie, SiberAceh.com - Selama dua minggu terakhir, Satres Narkoba Polres Pidie berhasil mengamankan 8 pelaku pengedar narkoba diwilayah hukumnya.
Bahkan dalam penangkapan itu, petugas juga berhasil mengamankan sejumlah barang bukti narkoba siap edar, alat hisap (boong), sepeda motor dan satu unit mobil Innova Rebon.
Hal itu disampaikan Kapolres Pidie, AKBP Imam Asfali, S.I.K, pada jumpa pers yang berlangsung di Mapolres setempat, Senin 8 Mei 2023.
Disebutkan Kapolres, selama dua minggu terakhir pihaknya berhasil mengamankan Delapan tersangka dan sejumlah barang bukti, berupa 16,95 sabu, satu mobil Innova Rebon warna hitam, beberapa sepeda motor, hp dan boong alat hisap sabu.
“Penangkapan pelaku berdasarkan informasi yang diberikan masyarakat. Apalagi aksi para tersangka ini sudah sangat meresahkan masyarakat,” pungkas Imam yang didampingi Waka Polres, Kasat Narkoba, AKP Rahmat SH dan Kasie Humas.
Kedelapan tersangka ini sambungnya, diamankan petugas dari tempat yang berbeda-beda.
“Kita akan terus berupaya dan berusaha menangkap para pelaku perusak generasi ini, baik itu pemakai, pengedar, pelaku DPO dan juga bandarnya,” janji Kapolres Pidie. (Herry)