Gayo Lues, SiberAceh.com - Dalam rangka meringankan beban para korban kebakaran di Kampung Pining Kecamatan Pining, Gayo Lues, Muspika Blangjerango menyalurkan bantuan warga kepada para korban kebakaran tersebut, Senin 3 April 2023.
Bantuan berbagai jenis barang tersebut, diserahkan langsung Camat Blangjerango, Abdul Rahman, S.Pd, kepada staf Kantor Camat Pining, bertempat di Posko Bantuan Kebakaran.
“Ya, hari ini kami menyerahkan bantuan sosial yang diperoleh dari Pemerintahan Desa, Kecamatan dan masyarakat Kecamatan Blangjerango. Mudah-mudahan bantuan ini bisa bermanfaat bagi para korban,” sampai Abdul Rahman, yang didampingi Kapospol Blangjerango, Aipda Zen Herman, para Pengulu se Kecamatan Blangjerango dan perwakilan pemuda Kecamatan tersebut.
Dipaparkan Rahman, bantuan yang diserahkan ini berupa Beras 34,5 Kaleng, Pakaian layak pakai 21 goni, Indomie 9 kardus, Minuman mineral 5 Kardus dan uang tunai sebesar Rp. 4.818.000,-.
“Alhamdulillah kita sudah serahkan amanah masyarakat Blangjerango ini,” pungkasnya. (Seno)