SiberAceh

Pidie Jaya, SiberAceh com - Shaikh Hasanoen Bashry (Abu Mudi) kukuhkan pengurus Tasawuf Tauhid dan Fiqih (Tastafi) Pidie Jaya Periode 2022-2027, di Masjid At-Taqaruf Tringgadeng, Kamis 19 Mei 2022.

Pelantikan dan pengukuhan pengurus Tastafi, selain dihadiri sejumlah tokoh Ulama seperti, Abu Mudi Waled Munir Cot Nipah dan sejumlah tokoh ulama lainnya, juga dihadiri Bupati, Wakil Bupati dan sejumlah masyarakat Pidie Jaya.

Menurut Ketua yang baru saja dilantik, Abie Asbahani, pemilihan ini sukses digelar dan dirinya terpilih menjadi Ketua Pengurus Harian Tastafi periode 2022-2027, tidak terlepas dari dukungan, suport dan dukungan dari semua pihak.

"Insya Allah saya akan menjalankan progam - progam yang telah kami rencanakan yaitu, mengaji dan mengajarkan pengajian (Beuet seu meubeuet), juga progam-progam lainnya sesuai misi Tastafi tentunya", ujar Abie Asbahani.

Dalam kesempatan itu, Ketua yang didampingi Sekjen Abie Pohroh dan Bendahara Umum Tgk. Jamaluddin, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mempercayakan dirinya menjadi Ketua, terutama Donatur yang sudah ikut membantu kegiatan tersebut, sehingga terlaksana dengan baik dan lancar.

Sementara menurut Bendahara Umum yang juga panitia pelaksana, keberhasilan pelaksanaan pelantikan tersebut tidak terlepas dari kebersamaan, kekompakan dan dukungan dari semua pihak.

"Alhamdullilah berkat kebersamaan, kekompakan dan dukungan dari semua pihak, terutama dari Pemkab Pidie Jaya, membuat acara ini sukses kita gelar, sesuai dengan yang kita harapkan. Semoga kebersamaan ini akan terus terjalin dan Tastafi ini bisa jaya di Pidie Jaya tercinta," harapnya.

Dari pantauan SiberAceh.com, kegiatan pelantikan dan pengukuhan pengurus Tastafi, dihadiri ribuan warga dari berbagai Desa yang ada di Kabupaten Pidie Jaya.

Berikut nama-nama Tanfidziyah (pelaksana harian) Pengurus Wilayah periode 2022-2027 :

Ketua Umum, Abi Asbahani Sofyan,MM dari Bandar Dua.

Wakil Ketua 1, Wahidi H.Sulaiman dari Pante Raja.

Wakil ketua 2, Khali H. Fadli Usman, Tgk. Ikhwani, Tgk.Ahmad Malawi. (Herry)

Lebih baru Lebih lama